Pengertian
Asma merupakan gangguan radang kronik saluran napas. Saluran napas yang mengalami radang kronik bersifat hiperresponsif sehingga apabila terangsang oleh factor risiko tertentu, jalan napas menjadi tersumbat dan aliran udara terhambat karena konstriksi bronkus, sumbatan mukus, dan meningkatnya proses radang (Almazini, 2012)
Penyebab
Genetik merupakan faktor predisposisi dari asma bronkhial.
- Faktor Presipitasi (Alergen)
Alergen dapat dibagi menjadi 3 jenis, yaitu :
⇒ Inhalan, yang masuk melalui saluran pernapasan. Contohnya: debu, bulu binatang, serbuk bunga, spora jamur, bakteri, dan polusi.
⇒ Ingestan, yang masuk melalui mulut. Contohnya: makanan dan obat-obatan.
⇒ Kontaktan, yang masuk melalui kontak dengan kulit. Contohnya: perhiasan, logam, dan jam tangan
Cuaca lembab dan hawa pegunungan yang dingin sering mempengaruhi asma.
Stress/gangguan emosi dapat menjadi pencetus serangan asma. Stress juga bisa memperberat serangan asma yang sudah ada
Lingkungan kerja mempunyai hubungan langsung dengan sebab terjadinya serangan asma.Misalnya orang yang bekerja di laboratorium hewan, industri tekstil, pabrik asbes, polisi lalu lintas.
- Olah raga/ aktifitas jasmani yang berat
Sebagian besar penderita asma akan mendapat serangan jika melakukan aktifitas jasmani atau olah raga yang berat.
Tanda Gejala
⇒ Gejala Awal
- Batuk
- Dispnea
- Mengi (whezzing)
- Gangguan kesadaran, hyperinflasi dada
- Tachicardi
- Pernafasan cepat dangkal
⇒
Gejala lain :
- Takipnea
- Gelisah
- Diaphorosis
- Nyeri di abdomen karena terlihat otot abdomen dalam pernafasan
- Fatigue ( kelelahan)
- Tidak toleran terhadap aktivitas: makan, berjalan, bahkan berbicara.
- Serangan biasanya bermula dengan batuk dan rasa sesak dalam dada disertai pernafasan lambat
- Ekspirasi selalu lebih susah dan panjang disbanding inspirasi
- Sianosis sekunder
- Gerak-gerak retensi karbondioksida seperti : berkeringat, takikardia, dan pelebaran tekanan nadi.
Pengobatan dan Pencegahan
- Kenali Penyebab awal timbulnya asma pada diri anda, hal ini bisa dilakukan dengan berkonsultasi dengan dokter, karena setiap individu berbeda-beda faktor penyebab yang menimbulkan asma
- jika anda sudah mengetahui penyebab awal gejala asma itu timbul, berusahalah untuk menghindarinya
- Lakukan pemeriksaan kesehatan rutin ke dokter untuk memantau perkembangan penyakit anda, apakah perlu mengonsumsi obat tertentu, atau cukup dengan menghindari faktor penyebabnya, setiap individu juga berbeda-beda
- Jangan konsumsi obat berlebihan, selalu berkonsiltasi dengan dokter untuk terapi obat.
Daftar Pustaka
Almazini, P. 2012. Bronchial Thermoplasty Pilihan Terapi Baru untuk Asma Berat.Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia
Carpenito, L.J. 2000. Diagnosa Keperawatan, Aplikasi pada Praktik Klinis, edisi 6.Jakarta: EGC
Purnomo.2008. Faktor Faktor Risiko Yang Berpengaruh Terhadap Kejadian Asma Bronkial Pada Anak. Semarang: Universitas Diponegoro
Price, Silvia A & Wilson, Lorraine M. 2006. Patofisiologi Edisi 6. Jakarta: EGC
Belum ada tanggapan untuk "ANDA PENDERITA ASMA...? JANGAN ABAIKAN, KALIAN HARUS TAU INI"
Post a Comment